Rumahbekasi.id, Bekasi – Sebagai developer hunian ternama yang telah membangun lebih dari 30.000 rumah di beberapa kota besar di Indonesia, Damai Putra Group turut memperkenalkan proyek kawasan mandirinya pada tahun 1987 dengan nama Kota Harapan Indah yang dibangun di gerbang Timur Jakarta.
Kawasan mandiri seluas 2200 Ha ini dibangun dengan melibatkan banyak professional ternama dari berbagai negara, mulai dari I Nyoman Nuarta dari Indonesia, Landor dari USA, SOM Skidmore Owings & Merrill dari USA, CPG dari Singapore, Ramboll dari Denmark, hingga Benoy dari UK. Sehingga kawasan mandiri ini berhasil memenangkan banyak penghargaan di bidang properti, mulai dari Indonesia Best Property Award, Indonesia My Home Award, Green Property Award, Property Developer Award, Real Estate Awards, hingga Koran Sindo Apresiasi Inovasi. Hal tersebut membuat Kota Harapan Indah menjadi kawasan mandiri yang sangat ideal untuk dihuni oleh masyarakat Indonesia.
Kota Harapan Indah dibangun di wilayah yang super strategis, apalagi kawasan mandiri ini juga cukup luas, sehingga Anda bisa lebih mudah menemukan fasilitas-fasilitas pendukung aktivitas dan kegiatan sehari-hari Anda. Tidak hanya itu, Anda juga bisa mendapatkan kemudahan akses karena Kota Harapan Indah dibangun di lokasi yang prima dan multi akses.
Kota Harapan Indah memiliki banyak akses untuk menuju kawasannya, mulai dari akses jalan tol Pulo Gebang, tol Cakung Barat, tol Cakung Timur, tol Bekasi Barat, hingga tol dalam kota Semanan-Sunter-Pulo Gebang yang semuanya bisa Anda akses hanya dalam hitungan menit. Selain itu, Anda juga bisa naik commuter line menuju Kota Harapan Indah karena kota mandiri ini letaknya dekat dengan stasiun Cakung dan stasiun Kranji.
Wilayahnya yang serba strategis ini membuat Anda lebih hemat waktu menuju bandara Soekarno Hatta dan bandara Halim Perdanakusuma, karena semuanya bisa Anda jangkau lebih mudah dan hanya dalam hitungan menit saja, jadi Anda tidak perlu terburu-buru untuk menuju bandara!
Beberapa fasilitas umum yang tersedia di Kota Harapan Indah meliputi fasilitas pendidikan mulai dari sekolah hingga universitas, fasilitas kesehatan, life style center, pusat perbelanjaan dan fasilitas penunjang gaya hidup mulai dari AEON Cakung, IKEA, Lulu Hypermarket, Summarecon Mall Bekasi, hingga Mall Kelapa Gading yang semuanya bisa Anda jangkau dengan mudah di kawasan Kota Harapan Indah.
Kota Harapan Indah yang merupakan kawasan pemukiman ini memiliki beragam hunian yang bisa jadi pilihan Anda. Beberapa diantaranya yaitu Asera Nishi, Tera Damai, serta Lavesh. Ketiga hunian ini merupakan hunian ramah lingkungan yang cocok untuk dihuni bersama keluarga. (DRZ)