Tips Beli Rumah Baru Sebelum Usia 30 di Bekasi

Diposting pada 19 September 2022

Beli Rumah Baru – Beli rumah baru memang pencapaian yang sangat luar biasa. Apalagi masih muda, usia di bawah 30 tahun sudah punya rumah pribadi, tentu capaian yang bikin bahagia. 

Jika hendak menikah, tidak perlu ribet lagi soal hunian yang hendak dijadikan tempat tinggal. Alhasil bisa lebih meyakinkan calon istri dan mertua. 

Ditambah lagi, keluarga terdekat pun akan menaruh rasa hormat atas pencapain punya rumah di usia muda.

Nah agar usia muda sudah bisa memiliki rumah, maka beli rumah baru yang murah adalah jalan yang tepat. Selain beli rumah murah, ada jalan lain yang bisa ditempuh. Ada beberapa tips beli rumah baru di Bekasi diusia muda, yuk simak tips berikut ini. 

Tips beli rumah baru di usia 30 yang bisa Anda coba

Menabung Sejak Sekolah

Hal utama yang harus ditekankan ketika sudah niat beli rumah sebelum usia 30 atau 40 adalah harus hemat.  Pendapatan harus dikelola dengan baik dan hindari pola konsumsi berlebihan yang buruk.

Saat sekolah atau kuliah, usahakan sudah punya kebiasaan menabung yang tertarget. Salah satunya adalah menabung untuk beli rumah di kemudian hari.

Kebiasaan sekarang lebih banyak tabungan jangka pendek. Bahkan hasil tabungan kadang dialokasikan untuk konsumsi semata.

 Seperti menabung untuk beli smartphone. Jadi tabungan bisa habis dalam sekejap. Smartphone pun dari waktu ke waktu nilainya akan semakin habis. 

Mulai sekarang ubah pola pikir bahwa tabungan harus dialokasikan buat beli barang yang berharga.  Semakin bertambah waktu, barang tersebut nilainya semakin tinggi. Seperti alokasi tabungan untuk beli emas atau unit rumah. 

Dengan pola pikir tersebut, maka dana tabungan Anda akan berbentuk barang berharga yang nilainya akan terus bertambah sekaligus bersifat jangka panjang.

Beli Rumah di Pinggiran Bekasi

Selagi masih muda, maka kerja keras dan cerdas bisa dioptimalkan. Tentunya dengan target bahwa uang yang didapat dari hasil kerja, sebagian besar dialokasikan buat beli rumah sebelum usia 30 atau di bawah 40. 

Nah agar lebih cepat bisa dapat rumah baru dengan harga terjangkau, sebaiknya beli rumah yang lokasinya di pinggiran Bekasi. 

Harga unit rumah di pinggiran Bekasi tentu relatif lebih murah. Dengan dana Rp 500 jutaan sudah dapat hunian. Ini jelas tidak terlalu membebani keuangan.

Namun jika pendapatan Anda besar, bisa juga mempertimbangkan beli unit rumah yang dekat dengan pusat kota.

Mengajukan Kredit Pemilikan Rumah (KPR)

Dengan tabungan yang sudah terkumpul sejak sekolah hingga kuliah tentu total tabungan banyak. Tabungan tersebut bisa buat uang muka beli rumah dengan sistem KPR. 

Tabungan Anda Rp 50-100 jutaan sudah bisa buat uang muka beli rumah di Bekasi dengan sistem KPR.

Dengan cara tersebut maka Anda dan keluarga sudah bisa mendapatkan unit rumah terbaik sebelum usia 30-an. 

Alhasil Anda dan keluarga sudah punya rumah baru yang nyaman untuk dijadikan tempat tinggal dalam jangka panjang. 

Beli Rumah Baru Minimalis 

Hunian minimalis di Bekasi sangat banyak. Harganya pun lebih terjangkau. Bisa jadi pilihan unit rumah murah yang dibeli di usia muda. 

Salah satu hunian minimalis yang murah di Bekasi adalah unit Tera Damai Kota Harapan Indah. Unit dijual dengan harga murah, kurang dari Rp 500 jutaan. 

Tips beli rumah baru di Bekasi sebelum usia 30-40-an bisa dipraktikkan sekarang juga. Untuk info rumah baru di Bekasi segera hubungi kami. (AS)   

Another Prestigious Project by rumahbekasi.id

ImgWaNow